Memetik Pelajaran dari Pelaksanaan Program Review di Kota Tateyama: Transformasi Pemerintahan Melalui Program Review

Tateyama merupakan sebuah kota di Prefektur Chiba dengan luas 110 km² dan populasi 43.030 jiwa (data Juli 2024). Di kota ini, delegasi studi banding Program Review dari Indonesia menyaksikan bagaimana keterlibatan masyarakat memperkuat proses evaluasi program pemerintah. Tahun 2024 menandai tahun kedua pelaksanaan Program Review di kota ini.

Penyelenggaraan Program Review Kota Tateyama dilaksanakan pada 4 Agustus 2024. Keseriusan pemerintah terlihat dari kehadiran Walikota, Wakil Walikota, dan perwakilan dari setiap Organisasi Perangkat Daerah untuk menyaksikan Program Review secara langsung di Community Center Kota Tateyama. Program yang direview meliputi pengelolaan biaya transportasi publik, program bantuan penggunaan taksi, pinjaman dana beasiswa, program operasional klub anak dan pendidikan anak di luar jam sekolah. Feedback yang berharga dari masyarakat Kota Tateyama membuka jalan bagi perbaikan yang signifikan dalam penyelenggaraan layanan publik.

Kunjungan ini menjadi sebuah langkah penting dalam upaya terus-menerus Indonesia untuk menyelenggarakan pemerintahan yang terbuka. Dengan mendukung dan mengembangkan program seperti ini, Indonesia berada di jalur yang tepat untuk memperkuat demokrasi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya.

Bagikan Artikel :
Facebook
LinkedIn
WhatsApp
Telegram