Lomba Zona Karya (Persiapan)

Pada tanggal 21 – 24 Agustus 2023, Rumah Didik Bersama (RDB), yang operasionalnya difasilitasi oleh YNS, menyelenggarakan kegiatan ‘Lomba Zona Karya’. RDB adalah tempat yang disediakan bagi anak-anak dan remaja Kampung Merah Baru untuk mengembangkan keterampilan dan potensi yang dimiliki, di luar kemampuan yang bersifat akademik, seperti soft skills atau life skills.

Kegiatan zona karya yang diselenggarakan setiap tahun ini, dibuka oleh Kepala Sekolah SMP YPK TMB dan Program Manager YNS, dan disaksikan oleh aparat kampung, tokoh agama, TNI, dan staf kantor penghubung LNG TANGGUH kampung TMB, serta masyarakat Tanah Merah Baru.

Detail kegiatan Zona Karya dapat dilihat pada poster di bawah ini.

Bagikan Artikel :
Facebook
LinkedIn
WhatsApp
Telegram